Ingin buat toko online di facebook agar lebih mudah berjualan? Tinggalkan cara lama dengan mengupload foto produk ke profil lalu menandai / tag teman-teman facebook. Agar teman-teman facebook tidak merasa terganggu karena ditandai dalam foto tersebut. Berjualan lebih nyaman menggunakan aplikasi toko online di facebook. Nyaman bagi anda nyaman pula bagi teman-teman facebook.
Gunakan aplikasi online shop gratis di facebook. Banyak pengembang yang menyediakan aplikasi online shop di facebook. Pilih salah satu aplikasi toko online tersebut. Contoh dalam artikel ini adalah membuat toko online dengan aplikasi YooGho. Aplikasi toko online YooGho memudahkan anda mengupload foto, mendeskripsikan produk dan membagikan / share ke facebook. Deskripsi produk sangat mudah tinggal mengisi form yang ada seperti material produk, kualitas, ukuran, berat, harga dan lain-lain. Tidak perlu menandai / tag teman-teman facebook atau calon pembeli yang mungkin akan mengganggu atau dianggap sebagai tindakan spam. Aplikasi ini dilengkapi dengan google map sehingga calon pembeli bisa melihat di mana letak toko anda. Juga messenger yang memudahkan komunikasi dengan calon pembeli.
Agar dapat menggunakan aplikasi toko online YooGho maka anda harus membuat akun di YooGho.com. Juga membuat sebuah halaman penggemar atau fan page di facebook. Lalu menghubungkan akun YooGho dengan halaman penggemar atau fan page facebook. Halaman penggemar ini yang nantinya akan berfungsi sebagai online shop anda di facebook.
Langkah membuat toko online dengan aplikasi YooGho adalah sebagai berikut :
1. Mendaftar di yoogho.com
2. Membuat sebuah halaman penggemar / fan page di facebook melalui http://www.facebook.com/pages/create.php
3. Buka aplikasi YooGho melalui akun facebook anda dengan link http://www.facebook.com/yoogho.application lalu klik tombol "Suka / Like"
4. Hubungkan aplikasi YooGho dengan halaman penggemar / fan page facebook yang telah dibuat dengan klik link "Add to My Page" yang ada di bawah foto profil aplikasi YooGho. Lalu pilih halaman penggemar yang akan dipakai sebagai toko online dengan klik link "Add to Page"
5. Pada halaman penggemar / fan page klik "Edit Page", pilih "Application" dan cari aplikasi YooGho yang telah ditambahkan
6. Klik "Link to this Tab". Selesai, aplikasi toko online YooGho telah terhubung dengan halaman penggemar / fan page facebook.
Toko online di facebook sudah jadi. Tinggal mengisi produk dan mempromosikan kepada teman-teman facebook atau calon pembeli. Undang teman-teman untuk menjadi penggemar halaman / page yang telah berubah fungsi menjadi toko online